Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) merupakan tindakan untuk memutus mata rantai perkembangan nyamuk. Tindakan PSN terdiri atas beberapa kegiatan antara lain:
1. 3M
3M adalah tindakan yang dilakukan secara teratur untuk memberantas jentik dan menghindari gigitan nyamuk Demam Berdarah dengan cara:
Menguras tempat-tempat penampungan air seperti bak mandi, tempayan, ember, vas bunga, tempat minum burung dan lain-lain seminggu sekali.
Menutup rapat semua tempat penampungan air seperti ember, gentong, drum, dan lain-lain.
Mengubur semua barang-barang bekas yang ada di sekitar rumah yang dapat menampung air hujan.
2. Memelihara ikan pemakan jentik-jentik nyamuk
3. Cegah gigitan nyamuk dengan cara:
a. Membunuh jentik nyamuk Demam Berdarah di tempat air yang sulit dikuras atau sulit air dengan menaburkan bubuk temephos (abate) atau altosoid 2-3 bulan sekali dengan takaran 1 gram abate untuk 10 liter air atau 2,5 gram altosoid untuk 100 liter air. Abate dapat di peroleh/dibeli di Puskesmas atau di apotek.
b. Mengusir nyamuk dengan obat anti nyamuk.
c. Mencegah gigitan nyamuk dengan memakai obat nyamuk gosok.
d. Memasang kawat kasa di jendela dan di ventilasi
e. Tidak membiasakan menggantung pakaian di dalam kamar.
f. Gunakan sarung kelambu waktu tidur.
Inilah bentuk kegiatan dan sosialisasi yang terus digaungkan oleh para JUMANTIK (juru pemantau jentik) yang saat ini telah dilebur dalam Kader Surabaya Hebat.
Jum'at (13/5) menjadi awal kegiatan Gebyar Pemantauan Sarang Nyamuk pasca Hari Raya Idul Fitri dan diselenggarakan serentak se Kota Surabaya dengan pelaksanaan apel pagi, yang salah satunya bertempat di Kantor Kecamatan Bubutan yang di ikuti oleh Lurah se Kecamatan Bubutan, Puskesmas Gundih dan Puskesmas Tembok Dukuh serta perwakilan kader Surabaya Hebat se Kecamatan Bubutan.
Barisan tampak rapi dengan beraneka warna kaos yang dipakai tapi tetap dalam satu kesatuan rompi merah sebagai seragam dinas Kader Jumantik.
Inspektur apel dipimpin langsung oleh Camat Bubutan Drs Kartika Indrayana yang dalam amanatnya beliau berharap kerjasama dan saling bahu membahu dalam menangani pemberantasan sarang nyamuk .
"Saya titip wilayah kepada panjenengan semua untuk bahu membahu dalam pemberantasan sarang nyamuk dari tungkat RT hingga kelurahan, selalu koordinasi dengan pihak Puskesmas di lingkup kerja panjenengan semua dan berikan wawasan kepada seluruh warga tentang kesehatan sesuai informasi dari puskesmas di zaman yang semakin banyak informasi disinformasi,imfokan juga ke warga bahwa fogging tidak wajib jika ada warga yang terindikasi demam berdarah sebelum koordinasi dengan puskesmas" ucap orang nomer satu di Kecamatan Bubutan.
Lepas gebyar PSN para perwakilan Kader Surabaya Hebat lanjut melaksanakan tugas pemeriksaan tempat tempat penampungan air di masing masing rumah dalam lingkup kerja setiap kader kesehatan tingkat RT.
Terus semangat Kader Surabaya Hebat.
Kadernya hebat, Surabaya mendunia
Bagus.yuk blok ngeblok yuk
BalasHapusTerima kasih rekan pc1000
BalasHapusSemangat cak jangan kendor
BalasHapusSiap cak salim fauzi
BalasHapus